21 Juni 2009

Sedapnya Makan Steak

Beberapa tahun yang lalu, makanan yang diberi nama steak ini mungkin hanya bisa dinikmati oleh kalangan atas. Maklum, selain harganya yang mahal, yang jualpun juga ditempat-tempat yang mewah. Waktu itu steak biasanya hanya dijual di restoran mewah, kafe-kafe ataupun hotel-hotel internasional. Tapi sekarang siapapun bisa makan steak. Yang jualan juga tidak hanya ditempat mewah tapi ditenda pinggir jalanpun ada. Harganyapun juga tidak semahal dulu. Tapi tentunya untuk kualitas ya tidak seenak yang mahal dong. (ono rego ono rupo).Berikut ini resep jenis steak yang saya jumpai ketika di Malaysia. Steak jenis ini beda dengan steak yang lain karena digoreng dengan tepung. Namanyapun juga beda. Steak ini sangat familier di Malaysia. Dia banyak dijual di Foodcourt di sana.

Chicken Chop

Bahan-Bahan:
1 ekor ayam (diambil peha dan dada)
1 biji telur
1 biji tomato
1 helai daun salad
Sedikit daun pasli
Sedikit lada sulah
20 gm potato chip (digoreng)
20 keping biskut tawar (dikisar halus
Sedikit Lea & Perrin atau tepung ubi (untuk disapu pada ayam)

Bahan sos:
1 biji lada buah
1 biji bawang besar
2 sudu besar sos cili
½ batang lobak merah
1 sudu besar sos tomato
1 sudu besar maizena
2 ulas bawang putih (dicincang halus)

Cara:
Gaulkan ayam bersama lada sulah, lea & perrin. Kemudian gaul rata menggunakan tepung ubi. Pecahkan sebiji telur dan celupkan ayam. Salutkan biskut tawar yang telah dikisar ke ayam. Goreng ayam hingga kekuningan dan angkat. Masakkan sos selama satu minit. Hidangkan.

Nah bagi anda-anda yang suka makan steak silahkan mencoba resep diatas. (maaf bahasanya agak melayu-melayu dikit. tapi bisa dipahami kan?)


1 komentar:

  1. Tya_sinam8:46 PM

    bahasanya dipergaulkan lagi duuonnnggg... aku gak ngerti, nanti malah jadinya bukan steak tapi semur ayam... heheheee...
    thx, btw over all blognya oke lhooo... good good... keep up the good work!!

    BalasHapus

komenmu dong